Senin, 28 Februari 2011

Action is more important than Ceremonial













Bagaimana kita bisa tinggal berdampingan apabila sesuatu yang kita bangga - banggakan ternyata di rusak segelintir orang yang tidak bertanggung jawab. Mari kita belajar dari tanda - tanda alam. 

Apa yang harus kita jaga ?
Tentu saja yang ada di benak kita pasti Air. Air merupakan zat esensial bagi semua makhluk hidup. Ketersedian air tawar di alam sangat terbatas ,sementara penggunanya sangat banyak. Air memiliki sifat- sifat fisika dan kimia yang sangat penting bagi kelangsungan makhluk hidup.Lautan merupakan sumber utama air di bumi tercinta ini, namun tidak langsung digunakan secara langsung.Distribusi air darat melalui keberadaan danau ,sungai dan air tanah, Air merupakan hal yang esensial bagi hidupan dan kehidupan manusia, manusia akan mati jika tidak minum dalam waktu 3 sampai 5 hari.Untuk mempertahankan hidup manusia harus minum air bersih 2,5 liter per hari. 

                Semua organ manusia sangat tergantung pada air. kebutuhan air pada manusia semakin bertambah sejalan dengan bertambahnya penduduk.
So ,bagaimana cara kita menjaga Air :
1. Jangan membuang sampah sembaranggan
2. Meggunakan air secukupnya
3. Buatlah resapan air di daerah tempat tinggalmu
4. Penghijauan
5.Perilaku hidup sehat dan bersih harus digalakkan selalu

            Disamping itu sebagai Pembuat kebijakan di negeri ini yakni Pemerintah dan Pemerintah Daerah juga butuh air untuk menunjang kehidupan sosial dan perekonomian masyarakat di perkotaan. Karena unversalnya air maka tanpa dibedakan oleh karakteristik sosial, wilayah, generasi, sektor maka air telah menjadi barang atau sarana hidup manusia.Oleh karena itu sudah menjadi tanggungjawab negara agar kehidupan masyarakat dapat lebih terjamin dan berkwalitas. Tanggungjawab Pemerintah dapat menentukan kwalitas air dan kwalitas hidup warganya.

Masihkah diam saja hanya untuk menyelamatkan lingkungan sekitar kita?
Tidak harus menunggu Pemerintah untuk  selali bertindak
Lakukanlah semampumu untuk lingkunganmu!!!




Kamis, 24 Februari 2011

REALITAS SOSIAL SEKITAR KITA,

 FAKTA MEMBUKTIKAN !!!!!
                            Sanitasi menjadi tanggung jawab sosial bersama
(Sumber foto:loopdreamer.wordpress.com )

 Kondisi Sanitasi yang buruk menyebabkan Kerugian Negara sebesar 58 triliun per tahun untuk menutup biaya pengobatan,perawatan kesehatan, kematian bayi dan hilangnya waktu produktif.
 Artinya Berapapun pertumbuhan ekonomi yang dicapai angkanya harus diturunkan sebesar 2,3%  karena kebocoran yang tidak pernah tersentuh.

 Perilaku tidak sehat berkontribusi terhadap kematian 1,8 juta orang per tahun karena diare. Sebanyak 90 persen angka kematian akibat diareterjadi pada anak dibawah umur lima tahun (balita). Untuk Indonesia, menurut Survei Demografi tahun 2003, sekitar 19persen atau 100.000 anak balita meninggal karena diare.

Pada tahun 2008, tercatat 423 per 1000 anak balita terserang diare satu hinggadua kali dalam setahun. Padahal, menurut Badan Kesehatan dunia (WHO),94 persen kasus diare dapat dicegah dengan meningkatkan akses airbersih, sanitasi, perilaku higienis, dan pengolahan air minum skala
rumah tangga.

Selasa, 22 Februari 2011

AIR RIWAYATMU KINI

 MASIHKAH KAU AMAN BAGI KAMI???
ATAU KARENA KAMI , KAU MENJADI TIDAK AMAN?

Salah satu kebutuhan penting akan kesehatan lingkungan adalah masalah air bersih, persampahan dan sanitasi. Kebutuhan akan air bersih, pengelolaan sampah yang setiap hari diproduksi oleh masyarakat serta pembuangan air limbah yang langsung dialirkan pada saluran sungai.Hal tersebutlah yang menyebabkan pandangkalan saluran / sungai, tersumbatnya saluran/sungai karena sampah. Pada saat musim penghujan selalu terjadi banjir dan menimbulkan penyakit.


Masalah air bersih merupakan hal yang paling fatal bagi kehidupan kita. Dimana setiap hari kita membutuhkan air bersih untuk minum, memasak, mandi, mencuci dan sebagainya. Dengan air yang bersih tentunya membuat kita terhindar dari penyakit. Kalau kita tahu, saat ini masalah air bersih merupakan barang yang langka di negeri tercinta kita ini, apalagi di kota-kota besar seperti Jakarta, air bersih merupakan barang yang mahal dan sering diperjualbelikan. Tidak seperti halnya beberapa puluh tahun yang lalu, saat itu air bersih mudah diperoleh dan selalu berlimpah mengalir di setiap sudut tanah negeri kita ini, karena pada waktu itu belum banyak terjadi polusi air dan udara. Dari rasa dan warnanya pun saat ini berbeda tidak sealami dulu dikarenakan oleh polusi tersebut.

Penyebab terjadinya pencemaran lingkungan sebagian besar disebabkan oleh tangan manusia. Pencemaran air dan tanah adalah pencemaran yang terjadi di perairan seperti sungai, kali, danau, laut, air tanah, dan sebagainya. Sedangkan pencemaran tanah adalah pencemaran yang terjadi di darat baik di kota maupun di desa.

Alam memiliki kemampuan untuk mengembalikan kondisi air yang telah tercemar dengan proses pemurnian atau purifikasi alami dengan jalan pemurnian tanah, pasir, bebatuan dan mikro organisme yang ada di alam sekitar kita.

Jumlah pencemaran yang sangat masal oleh manusia membuat alam tidak mampu mengembalikan kondisi ke seperti semula. Alam menjadi kehilangan kemampuan untuk memurnikan pencemaran yang terjadi. Sampah dan zat seperti plastik, DDT, deterjen dan sebagainya yang tidak ramah lingkungan akan semakin memperparah kondisi pengrusakan alam yang kian hari kian bertambah parah.

Ada beberapa yang menjadi penyebab terjadinya pencemaran lingkungan di Air dan di Tanah antara lain :
1. Terjadinya erosi dan curah hujan yang tinggi.
2. Banyaknya sampah buangan manusia dari rumah-rumah atau pemukiman penduduk.
3. Menyebarnya zat kimia dari lokasi rumah penduduk, pertanian, industri, dan sebagainya.

Sampah dan air limbah mengandung berbagai macam unsur seperti gas-gas terlarut, zat-zat padat terlarut, minyak dan lemak serta mikroorganisme. Mikroorganisme yang terkandung dalam sampah dan air limbah dapat berupa organisme pengurai dan penyebab penyakit. Penanganan sampah dan air limbah yang kurang baik seperti: pengaliran air limbah ke dalam saluran terbuka, atau dinding dan dasar saluran yang rusak karena kurang terpelihara.

Pembuangan kotoran dan sampah kedalam saluran yang menyebabkan penyumbatan dan timbulnya genangan akan mempercepat berkembangbiaknya mikroorganisme atau kuman-kuman penyebab penyakit, serangga dan mamalia penyebar penyakit seperti lalat dan tikus.

Terdapat beberapa penyakit yang ditimbulkan oleh sanitasi yang kurang baik serta pembuangan sampah dan air limbah yang kurang baik diantaranya adalah :
Diare
Demam berdarah
Disentri
Hepatitis A
Kolera
Tiphus
Cacingan
Malaria

Maka yang harus kita lakukan dalam menanggulangi pencemaran air dan tanah serta terhindar dari berbagai penyakit adalah pola hidup bersih dan sehat. Hidup bersih dan sehat dapat diartikan sebagai hidup di lingkungan yang memiliki standar kebersihan dan kesehatan serta menjalankan pola/perilaku hidup bersih dan sehat. Lingkungan yang sehat dapat memberikan efek terhadap kualitas kesehatan. Kesehatan seseorang akan menjadi baik jika lingkungan yang ada di sekitarnya juga baik. Begitu juga sebaliknya, kesehatan seseorang akan menjadi buruk jika lingkungan yang ada di sekitarnya kurang baik. Dalam penerapan hidup bersih dan sehat dapat dimulai dengan mewujudkan lingkungan yang sehat. 


Galakkan Hidup Sehat demi Kualitas Hidup yang layak di Lingkungan kita
 (Grebeg Air selalu dinanti selalu dihati)
(Berbagai Sumber)

Senin, 21 Februari 2011

CENAT CENUT DILANDA KRISIS AIR

Mau dibawa Kemana negeri ini


Jika Kita benar-benar dilanda Krisis Air

Dalam Pertemuan Forum Dunia(World Water Forum)di Denhag Belanda hampir 11 tahun silam,Indonesia diprediksikan akan mengalami Krisis Air yang sangat serius tahun 2025.
Jikalau Prediksi itu benar ,Lalu apa Upaya Kita Untuk Menyelematkannya?
Akankah Kita diam saja membiarkan negara Kita? Padahal Indonesia termasuk  5 negara  Besar yang mempunyai sumber Air yang melimpah di muka bumi ini.

Lalu Apakah Dampak terbesar Jika kita mengalami Krisis Air?
Di Indonesia gejala gejala yang mengindikasikan bahwa kita mengalami kisis air sudah mulai bermunculan. Akan tetapi sebagain besar orang entah disengaja ataupun tidak ,terlihat tidak terdidik dalam menyelamatkan sumber daya air dan menghemat air.Bahwasanya daerah terbuka yang merupakan kawasan pengikat air dan kawasan hijau serta daerah aliran sungai (DAS)di Indonesia semakin berkurang.


Beberapa pertanda Indonesia mengalami Krisis Air :

  •     Pencemaran air(pembuangan limbah ke sungai
  •    Perumbahan iklim yang semakin tidak jelas.Entah Musim penghujan yang panjang atau Sebaliknya    dengan musim kemarau.Sehingga iklim ektrim pun tak ayal akan melanda juga negri ini.Contohnya saja dibeberapa daerah di Indonesia El-Nino membuat musim kemarau di Indonesia semakin panjang.Sehingga jumlah pasokan untuk air kebutuhan petanipun agak berkurang.Yang akan berakibat bagi Produktivitas pertanian dinegri ini.
  •  Pertumbuhan bisnis yang semakin maju .Bisnis-bisnis Laundry,cuci mobil notabennya akan mempercepat krisis air yang ada di kota-kota.
  •  Pertumbuhan bangunan bangunan baru yang sangat cepat .Turut serta akan mengorbankan kawasan hijau yang berfungsi sebagai daerah resapan air.
  •  Dengan Meningkatnya jumlah penduduk Indonesia semakin tahunnya,tentu saja membuat kebutuhan akan konsumsi terhadapap air meningkat tinggi.
  • Privatisasi Sumber Daya Air antara Pihak swasta dan dengan mekanisme pasar.Jika menilik UU No.7 Tahun 2004 tentang sumber daya Air dimana salah satu pasal-pasalnya berbunyi”Air tanah,air permukaan,sebagian badan sungai )dapat dikelola pihak swasta baik perseorangan atau individu .Hal ini akan berakibat komersialisasi dan privatisasi atau monopoli  SDA oleh pihak swasta.
Kondisi-kondisi ini sejauh ini bisa kita lihat di Pulau Jawa.Karena Hampir setengah penduduk Indonesia tinggal di Pulau ini.Terlebih di kota-kota besar yang tingkat Pengrusakan untuk Lingkungannya tinggi.Sehingga perlu adanya revitalisasi yang berkelanjutan.Terlebih sungai-sungai di Pulau Jawa banyak tercemar oleh bahan –bahan kimia yang merugikan lingkungan.

Mayoritas sungai-sungai di Pulau Jawa tercemar oleh bakteri coliform dan fecelcoliyang mencemari air sungai melalui tinja dan dapat menyebabkan penyakit diare(Mencret).
Lalu Bisa dibayangkan kondisi jawa,Indonesia pada umunya mengingat banyak sekali penebangan hutan secara liar dijadikan perkebunan usaha atau dijadikan hunian kalangan atas,seperti apartmen,pembangunan ruko,mall,perkantoran dll.

Percaya atau Tidak Nantinya ,Masyarakat Kita harus membayar mahal hanya untuk Menikmati air yang sehat untuk dikonsumsi setiap harinya.

SO itu Tugas kita semua untuk Baik Baik terhadap Air.
Ayo Suarakan Uneg-unegmu,Hanya di Event Grebeg Airlah bentuk Kepedulianmu terhadap Air

(Referensi: Semua sumber dan Milas)

MAU SERU SERUAN ? DISINI TEMPATNYA!

JADI VOLUNTEER GREBEG AIR,SIAPA TAKUT??




Event besar atau kecil selalu butuh yang namanya kepanitiaan.Nah disini kesempatan emas buat Kamu yang ingin mencari pengalaman dalam manajemen event. Mulai dari Persiapan Event hingga Saat berlangsungnya Event.Grebeg Air menawarkan kamu emuanya yang berminat untuk menjadi Voluunter Kami. Disini Kita Belajar banyak hal. Mulai dari menciptakan ide–ide dasar acara agar nantinya Grebeg Air menjadi menarik. Selain itu disini kita Sharing / bertukar pendapat serta belajar hal-hal baru dalam merencanakan sebuah Event.

          Sebagai LSM Lingkungan, BORDA membutuhkan banyak sekali Voluunter.Salah satunya Voluunter Grebeg Air. Karena banyak sekali pihak-pihak yang akan diajak kerjasama dalam event Grebeg Air ini diantaranya: Hubungan dengan Pemerintah Kota Yogyakarta, Kampus / Universitas, Sekolah-sekolah  di Yogyakarta, komunitas-komunitas serta media . Dari Semua Pihak pastinya Voluunteer akan mempunyai  Job Description masing masing diantaranya mengurusi:
  • )Perijinan baik tempat/lokasi,perijinan kepolisian dan lainnya
  • )Surat Menyurat:membuat proposal,mengirim surat ke kampus/sekolah,komunitas,serta pihak lainnya,
  • )Pengelolaan Website Social Marketing:Membuat Blog, Twitter, Fb, Fun Pages,serta update info info link yang telah diikuti guna menggaungkan acara Grebeg Air semakin luas.
  • )Desain: Menciptakan desain gambar,backgroung logo, spanduk, banner, poster ,flyer dan lainnya guna mendukung ketertarikan massa mengenai Event Kita.
  • )Acara : Saat berlangsungnya acara ,banyak tenaga yang dibutuhkan untuk mengatur jalannya acara supaya lancar sesuai dengan Rundown acara.Sebelum di Hari H nya beberapa hal yang harus dilakukan diantarnya dekorasi Panggung,Penyewaan Peralatan(Tenda,sound system,genset,meja kursi dan lainnya).
Bagian bagian divisi saat Event berlangsung adalah:
  • )Menyiapkan Rundown acara serta Mengatur jalannya acara,Menyiapkan MC dan lainnya (Divisi Acara)
  • )Menyiapkan  Perlengkapan :Semua barang-barang yang diperlukan guna mendukung kegiatan harus disiapkan.Agar dapat meminimalisir kekurangan-kerungan saat acara berlangsung.
  • )Keamanan:Selalu Berkoordinasi dengan aparat Keamanan yang telah ada.
  • )Konsumsi: Mengurusi food and baverage yang dibutuhkan selama event berlangsung.Mulai dari mengatur pemberian konsumsi bagi tamu undangan,pengisi acara,hingga panitia yang terlibat.
  • )Seksi Kebersihan yang berkoordinasi dengan Bagian Kebersihan setempat.Baik pasca Event , dibagian  divisi ini harus senantiasa menjaga kebersihan demi menciptakan nyaman berada di lokasi Grebeg Air.

             Selama dalam Proses Persiapan ,Voluunter juga diajak untuk berkoordinasi dengan pihak pihak pemeritah dan swasta.Presentasi dengan Pemerintah Kota Yogyakarta, koordinasi dengan Dinas Kepariwisataan serta mengkoordinir seluruh kampus atau komunitas yang menjadi bagian dari event ini.

Sangat Menarik Bukan !!!

Tentu Pengalaman ini akan menambah wawasan dan Pengetauhan Kalian dalam membuat dan mengurusi Manajemen Event.Tidak lupa pula BORDA yang notabennya LSM Jerman juga mempunyai Voluunter asli dari Jerman.Sehingga dapat juga dijadikan ajang Berbagi Pengalaman dengan para Bule-Bule dari Jerman.

JANGAN KETINGGALAN  GABUNG DENGAN KITA!!!MENJADI VOLUUNTEER GREBEG AIR

Untuk info lebih lanjut ,Kamu dapat mengisi Formulir Voluunter dan data Kamu akan tercatat di Database BORDA pusat di Jerman (Bremen).So Tunggu Apalagi!!
Buka Link ini:
docs.google.com/leaf?id=0An6GDZtOJo5ddHNyRjlqYll4eG9KQ3d4enhmMUFmM1E&sort=name&layout=list&num=50

Minggu, 20 Februari 2011




BORDA SOUTH EAST ASIA


PEMERINTAH KOTA JOGJAKARTA




BALAI LINGKUNGAN HIDUP KOTA JOGJAKARTA



ISI JOGJAKARTA
(INSTITUT KESENIAN JOGJAKARTA)
 


WWC UGM
(WATERPLANT UGM)

          
    
STTL
    JOGJAKARTA

 

UPN JOGJAKARTA
(UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL"VETERAN)


UII
(UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA)



AKINDO JOGJAKARTA
(AKADEMI KOMUNIKASI INDONESIA)


ATMAJAYA JOGJAKARTA




                                                          RRI PRO 2 JOGJAKARTA
 

HARJOG
(HARIAN JOGJA)














Jumat, 18 Februari 2011

TIM GREBEG AIR

 MERAPATKAN BARISAN DEMI SATU TUJUAN!!!

Tepat pukul 09.00 bertempat di Balai kantor Lingkungan Hidup, Kami Tim Grebeg Air beserta jajaran Pemerintah Kota mengadakan koordinasi kembali guna memantapkan event Grebeg Air. Pertemuan pagi tadi dihadiri oleh Balai Lingkungan Hidup Kota Yogyakarta selaku Fasilitator, Perwakilan PU SATKER, PLP, PDAM, Dinas Kesehatan, UPT Malioboro Serta perwakilan Seniman dari ISI Yogyakarta.
Pertemuan yang digagas BLH ini adalah sebagai bentuk koordinasi lanjutan mengenai Pemantapan Konten Konten dalam Event Grebeg Air.Pertemuan ini sebenarnya adalah pertemuan ke 3 setelah gagasan Ide Event Grebeg Air.Sehingga seluruh Komponen atau Pihak yang berkepentingan dan menangani Lingkungan bertemu untuk duduk bersama sambil  mengutarakan ide ide yang akan ditampilkan guna memeriahkan Event Grebeg Air.
Tentunya dalam pertemuan Semi formal tadi ,Masing Masing Pihak mengutarakan Point Point Kesanggupan sebagai Pendukung serta Pengisi Acara dalam Event Grebeg Air.





Seperti Apakah Support Mereka? Ini masih menjadi Rahasia tentunya!!

Yang Pasti tangal 20 Maret nanti
·         Bawa Air dari Rumah Kalian Masing-masing untuk di tes kandungannya,Apakah Air yang kalian gunakan memang benar-benar bersih hyegenis  dan layak konsumsi (Gak susah kan).
·         Mau tau Kalau di areal  Malioboro kita bisa minum air secara langsung dari sumbernya?
·         Ditambah pula hasil kesenian para seniman-seniman Yogya (ISI) yang sudah terkenal dimana-mana. Mereka Akan menciptakan hasil karya, kreasi yang membuat semua pengunjung tidak  merasa rugi ikutan event public Grebeg Air ini. 

Dan masih banyak lagi konten–konten yang akan memeriahkan Kampanye Public “Grebeg Air” Maret nanti.
Dengan semangat memberikan pesan edukatif, informatif,kepada seluruh warga Yogyakarta,
Mari Kita gabung bersama-sama dalam merayakan Hari Air Sedunia.

Kamis, 17 Februari 2011

GREBEG AIR ON PROGRES

 






DIBALIK LAYAR GREBEG AIR!!!




Grebeg Air tinggal menunggu hari lagi.Tidak terasa hampir sebulan lagi Peringatan Hari Air Sedunia akan disambut secara meriah.Kami semua penggagas acara ini bahu membahu mempersiapkan segala sesuatunya dengan semangat untuk dapat membuat acara ini akan  semeriah mungkin.

 Persiapanpun Kami lakukan dengan beberapa Pihak untuk dapat membantu Event ini .Mulai dari Pemerintah Kota Yogyakarta, Civitas Akademika,Komunitas,Media hingga Seluruh Elemen Masyarakat Kami ajak untuk turut serta dalam perayaan tahunan Sebagai upaya dedikasi Kita menyambut Hari Air Sedunia.
              Beberapa Persiapan yang kami lakukan diantaranya:
Koordinasi dengan Pemerintah Kota Yogyakarta.
*Balai Lingkungan Hidup Kota Yogyakarta*:
Borda mengajak BLH Kota Yogyakarta selaku Badan yang menangani Permasalahan Lingkungan untuk turut serta dalam memantapkan ide ide yang kami rencanakan.BLH sangat senang dengan gagasan Penyambutan Hari Air Sedunia karena event ini dijadikan sebagai sarana kampanye public untuk masyarakat luas yang peduli terhadap Lingkungan.Persiapan untuk koordinasi Pre event  selalu dalam progres.Sejauh ini progress –progres yang yang dibahas mengenai pendukung/pengisi acara yang akan ditampilkan.BLH mengandeng Mahasiswa ISI akan membuat kejutan dengan karya karya mereka yang berkaitan dengan Lingkungan .Sehingga Kita Tunggu saja ,Apa sih yang akan Mereka Tampilkan dalam penyambutan Perayaan Grebeg Air tahun ini!!
Selain itu BLH juga akan menggandeng Dinas Pekerjaan Umum,Dinas Kimpraswil,serta Dinas Pariwisata Seni dan Budaya Kota Yogyakarta sebagai pendukung dalam event ini.Semakin banyaknya pihak-pihak yang mendukung Pastinya acara ini akan menjadikan  Eventnya Kota Yogya dalam bersama sama menunjukkan Kepedulian Terhadap Lingkungan lewat Grebeg Air.
Selain Pemerintah Kota Yogyakarta,Dukungan Civitas Akademika turut pula meramaikan.Jurusan Tekhnik Lingkungan yang dimiliki Universitas terkemuka di Yogyakarta akan berpartisiasi dalam menampilkan hasil karya Rancang Bangun Tekhnologi tentang Air yang mereka miliki.Pastinya ini adalah hasil karya Mahasiswa/Mahasiswi Tekhnik Lingkungan .Nantinya Hasil rancang bangun ini akan dibuat semacam pameran kecil dengan idenititas masing masing kampus.Pameran ini bakal menjadi tontonan Edukasi dimana Hasil-Hasil Tekhnologi yang mereka buat merupakan solusi untuk membantu atau mengatasi Permasalahan mengenai Air dan Lingkungan di Masyarakat Kita.
Beberapa Kampus yang akan berpartisipasi dalam menampilkan Hasil rancang bangunnya diantaranya STTL,WWC(WaterPalant Community UGM),UII,UPN,UNY dan lainnya.Tidak hanya Hasil Rancang Bangun,Replika Toilet Tradisional Indonesia akan diikut sertakan dalam pameran .Bedanya Replika toilet akan dipajang areal sekitar nol kilometer atau sekitar troroar-trotoar selama 3 hari berturut-turut.Terhitung mulai tanggal 18,19 dan 20 Maret 2011 sebagai Puncaknya ketika Grebeg Air).Replika Toilet Tradisional diharapkan dijadikan refeleksi potret sanitasi yang ada di negri ini .Para Pengunjungpun juga dapat menjadikannya sebagai ajang untuk bernarsis ria dengan koleksi foto-foto dengan Toilet Tradisional.
Jurusan Komunikasipun tak mau kalah Ketinggalan dengan event ini .Mereka seperti AKINDO,UII,UGM,UPN,UIN akan membantu dalama hal publikasi dikampus kampus mereka untuk Menggaungkan Event Grebeg Air ini.Beberapa hal yang akan mereka lakukan adalah melalui publikasi artikel/tulisan di website,radio radio kampus hingga perartisipasi menyebebarkan pesan pesan Manfaat bagi masyarakat Luas.Sehingga dengan Publikasi yang besar-besaran diharapkan Semua Pihak dapat Memanfaatkan Grebeg Air sebagai sarana edukasi,informative dan bermanfat bagi orang banyak untuk mengubah Perilaku Kesehatan Mereka.
Beberapa Media Partner baik Media Penyiaran ,Media cetak juga akan meramaiakn publikasi event ini.RRI Pro 2 Yogyakarta selaku Media Publik warga Yogyakarta akan menggaungkan pesan-pesan Grebeg Air ke masyarakat.Tidak menutup kemungkinan radio radio swasta turut serta menyebarkan event ini seantereo Provinsi DIY bahkan skala Nasional.Harian Jogjapun tak kalah ketinggalan untuk dapat memberitakan event ini.
-Kumpulan Komunitas-Komunitas di YOgya juga Kami Minta ketersediannya dalam mendukung event bersama warga Yogya lainnya.
Inilah Buktinya Bahwa Grebeg Air telah mendapat dukungan Semua Pihak .Mari Bagi yang belum menyuarakan Grebeg Air sampaikan Event ini bagi orang-ornga diesiktarmu.Acara ini akan meriah jika Kmau semua Memberi dukungan Tanpa terkecuali.Apa salahnya jika kita Meluangkan waktu sebentar ,Datang ,Menyaksikan dan Belajar banyak tentang Lingkungan sebagai dedikasi Kita Menghargai Air.
Semangat Kita Bisa Untuk Terselenggranya Event Dunia, World water Day Indonesia “GREBEG AIR”
AYO RAMAI RAMAI MERAYAKAN GREBEG AIR 20 MARET 2011 DI AREAL O KILOMETER YOGYAKARTA.


Senin, 14 Februari 2011

Grebeg Air dan Sejarahnya


 
           Hari Air sedunia atau yang lebih dikenal dengan singkatannya WWD (World water Day)Berawal dari Bentuk Kepedulian Negara Negara Internasional atas permasalahan tentang  Air di dunia yang dinilai semakin memprihatinkan dari tahun ke tahun . Akhirnya PBB melahirkan gerakan International decade for Action”Water for Life 2005-2015”.Gerakan ini direalisasikan  dalam Pertemuan “Deklarasi PBB Milenium “tahun 2000 yang dihadiri oleh seluruh Kepala Negara di dunia untuk mendukung MDG’s.Deklarasi ini menghasilkan kesepakatan bahwa Perubahan  ditujukan  dalam  memfokuskan tindakan dalam kebijakan  Manajemen yang berkelanjutan mengenai  Sumber daya dan Ekosistem Air.Tahun berikutnya Deklarasi Internasional diadakan tahun 2002 di Afrika Selatan dengan mengusung isu air dan Sanitasi .Sehingga Hasil pertemuan tersebut menetapkan mulai  tahun 2003 disepakati  bahwa setiap tanggal 22 Maret ditetapkan sebagai Peringatan Hari Air Sedunia.

        Di Indonesia Gerakan Hari Air sedunia telah dimulai dari beberapa tahun lalu.Mulai dari aktivis lingkungan (LSM),Komunitas  bahkan hingga Kampus Ikut merayakannya.Akan tetapi  Gaung acara ini belum terlalu banyak mendapat perhatian Publik.Dibeberapa daerah merayakannya dengan berbagai cara misalnya dengan merayu massa menghadirkan maskot Air,Lomba bersih Lingkungan,Pembersihan sungai dan berbagai macam acara kemasan lainnya.

        Di Yogyakarta Tahun lalu dirayakan dengan Tema Grebeg Air .Kata Grebeg Air diciptakan dengan filosofi pendekatan lokal atau daerah masyarakat Yogya yang akrab dengan Kata Grebeg yang selalu identik dengan hal-hal sakral.Tak Ubahnya Air adalah esensi bagi sumber kehidupan manusia dan bumi juga mempunyai kesakralan tersendiri.Sehingga Kata Grebeg Air dipilih untuk mewakilkan Penyambutan Hari Air Sedunia Di Yogyakarta.

        Tahun Lalu Grebeg Air  di Godean Sleman mengusung tema Antrian Toilet Terpanjang di Dunia .Sehingga dari sinilah Pencatatan dilakukan kemudian dipublikasikan ke Organisasi dunia (World Toilet Queue) dan masuk Guiness Of Book Record The longest Toilet Queue sebagai perwakilan masing masing Negara.Dan Indonesia mencatatkan record bahwa hampir 657 orang turut serta dalam antrian ini.Disamping itu Pesan dari Tema ini adalah Setiap 1 Antrian dihitung sebagai bentuk kepedulian mengenai sanitasi  dan harapan Hidup dilingkungan kita .

         Tahun ini BORDA menggandeng Pemerintah Kota Yogyakarta untuk bekerjasama mengadakan Grebeg Air  kembali.Dengan tetap mengusung antrian toilet terpanjang sebagai bentuk kampanye public untuk menyadarkan Masyarakat bahwa permasalahan Sanitasi masih menjadi momok penting dalam kehidupan Masyarakat kita yang belum dapat merasakan akses sanitasi yang layak.Sehingga dalam Hal ini Pemerintah,Media,Akademika,LSM dan seluruh elemen Masyarakat dapat menaruh perhatian dan memberikan tindakan dalam permasalahan isu yang berkaitan dengan Air.

         Hal ini dimaksudkan membantu mengentaskan Masyarakat yang kurang mampu dalam mendapatkan akses Kehidupan berbasis kesehatan yang layak dan baik .Poin ini akan mengindikasikan bahwa jika seluruh elemen Masyarakat sadar permasalahan ini .Maka akan meningkatkan Kepedulian dan Menaruh perhatian serta Tindakan untuk mengatasi issu tentang Air secara bertahap dan berkelanjutan.

Minggu, 13 Februari 2011

Do it Now or Never

Blog ini dibuat tanggal 11/2 untuk memfasilitasi Grebeg Air (World Water Day) Indonesia, sebagai sarana informasi dan tukar fikiran publik yang concern terhadap kelangsungan air di Indonesia untuk kehidupan umat manusia di dunia ini.

Jadi, kami perlu bantuan kalian semua untuk menyuarakan dan yang terpenting adalah usaha nyata dalam menyukseskan program ini. Apapun kegiatannya!

Hubungi kami di:
Email: grebegairindo@gmail.com
Twitter: grebegairindo
Facebook:
Fan Page : Grebeg Air (World Water Day) Indonesia
Group: Grebeg Air
Event: Grebeg Air 2011